Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

Wednesday, October 17, 2012

7 Bandara Tempat Pendaratan Terbaik

1. Bandara London City (London, UK)
http://farm8.staticflickr.com/7275/6985726072_e1d2570fd2.jpg
Sebagai bandara terdekat ke pusat kota London, mendekati pendaratan di sini disediakan pemandangan yang sangat indah seperti, Big Ben, London Eye dan 2012 Olympic Park. Di sini jalur pendaratannya ditetapkan 5,8 derajat (biasanya 3 derajat) sehingga lebih curam.
Salah seorang pemilih mengatakan, “Pendaratan yang mendebarkan dengan pemandangan panorama London.”

2. Bandara Aruba (Dutch Caribbean)
http://farm8.staticflickr.com/7227/7131813757_7bb5abb07c.jpg
Bandara internasional Queen Beatrix adalah pintu gerbang ke pulau Karibia di Aruba. Terletak di pulau pantai barat, pemandangan mendekati bandara ini menakjubkan saat Anda terbang di atas lautan.
Semula adalah pangkalan udara AS, dan dikembangkan menjadi bandara internasional pada tahun 1950. Salah seorang pemilih mengomentari, “Anda dapat melihat laut pulau ke laut yang dibatasi oleh garis putih. Lukisan alam adalah yang terbaik.”

3. Bandara Barra (Skotlandia, Inggris)
http://farm8.staticflickr.com/7077/6985725048_a5de0b632d.jpg
Bandara kecil Barra di Skotlandia, memiliki landasan pacu pantai yang unik. Satu-satunya di dunia untuk jadwal pesawat yang tergantung dengan air pasang. Karena sekali sehari landasan pacu akan tersapu habis oleh air pasang.
Pantainya juga terbuka untuk pengunjung darat yang harus mengamati lebih dulu melalui windsock (kain tabung yang bolong atas dan bawahnya untuk menunjukkan arah dan kecepatan angin) apakah bandara beroperasi. Salah satu pemilih berkata, “Pemandangan indah dan itu sekali dalam seumur hidup kesempatan untuk mendarat di pantai.”

4. Bandara Male (Maladewa)
http://farm8.staticflickr.com/7053/6985729412_229d31143b.jpg
Dikelilingi oleh Samudera Hindia dan menawarkan pemandangan yang sangat indah dari kepulauan Maladewa, bandara Male (resminya disebut bandara internasional Ibrahim Nasir) terletak di pulau Hulhule, salah satu dari dua puluh enam atol (pulau karang berbentuk lingkaran) Maladewa terdekat ke ibu kota pulau Male.
Pada awalnya dibangun oleh 2.250 tenaga kerja dari relawan lokal pada tahun 1960-an. Salah satu penggemarnya mengatakan bahwa, “Anda terkadang dapat melihat lumba-lumba atau kura-kura saat mendekati landasan.”

5. Bandara Queenstown (Selandia Baru)
http://farm8.staticflickr.com/7228/6985745802_6f2a044d11.jpg
Berada di Pulau Selatan Selandia Baru, pendaratan di Queenstown menawarkan pandangan mata burung terhadap indahnya Selandia Baru, seperti danau Wakatipu dan Pegunungan Alpen Selatan.
Bandara ini sangat sibuk di musim dingin saat lerengnya berubah menjadi salah satu tempat ski terbaik dunia. Seorang penggemarnya berujar, “Proses pendaratan yang rendah menghapus pemandangan jajaran pegunungan Alpen, karena Anda dapat melihat orang-orang bermain ski selagi masih di udara. Sederhana dan indah.”

6. Bandara Gibraltar (wilayah luar negeri Inggris)
http://farm8.staticflickr.com/7221/7131830953_cbc9b902af.jpg
Bandara Gibraltar yang dimiliki oleh Departemen Pertahanan sebagai RAF Gibraltar adalah bandara di dunia yang terdekat di pusat kota dengan jarak sekitar 500 meter. Landasan pacunya berpapasan dengan jalan utama sehingga jalan utama ditutup setiap ada pesawat terbang atau mendarat.
Batu Gibraltar yang tampak kokoh di sisi area pendaratan membuat pola angin yang tidak biasa dan turbulensi. Seorang pemilih mengatakan, “Menantang angin dan pemandangan yang indah- juga perasaan superior kala melewati jalanan yang ditutup.”

7. Bandara Narvik (Norwegia)
http://farm9.staticflickr.com/8162/6985746738_7c46e623c9.jpg
Bandara ini terletak dalam lingkaran Arktik di utara Norwegia dan merupakan salah satu bandara yang paling utara. Dibangun pada 1972 dan awalnya digunakan sebagai bandara militer. Jalur pendaratannya menawarkan pemandangan yang sangat indah dari lanskap musim dingin. Seorang pemilih menggambarkannya, “dikelilingi oleh lanskap arctic, pegunungan, danau-danau dan fjords (semacam teluk yang berasal dari lelehan gletsjer/tumpukan es yang sangat tebal dan berat).”

0 comments:

Post a Comment